Assalamualaikuum

Welcome! Selamat Datang! Sugeng Rawuh!

disini aku bercerita, bercita dan bercinta bersama kata.

tak ada yang perlu kusembunyikan dan kututupi dari dunia, aku percaya saat aku bercerita hal besar padanya, dunia akan menceritakan hal dahsyat padaku.

cita citaku sepenuhnya ada padanya, kata. aku percaya melebihi apapun, kami akan selalu bersama.

aku tak percaya cinta pada pandangan pertama, tapi aku percaya cinta pada kenyamanan pertama. tak ada yang lebih membuatku nyaman kecuali kata.

Jumat, 12 April 2013

Paragraf


Kau dan aku dalam paragraf

Jadi, siapakah kau dan aku??

Kita adalah huruf yang disusun menjadi kata, disisipi dengan tanda baca dan menjadi berarti dengan spasi. Lalu paragraf itu menjadi karya kita yang dibaca ratusan pasang mata. Kau dan aku yang memilih sendiri komposisi hurufnya, entah untuk membentuk formasi cerita bertajuk bahagia atau sengsara.